Selasa, 07 April 2020

0 Merubah Refill dari Amplas Kertas menjadi Amplas Roll pada Mesin Amplas

Postingan ini dibuat untuk memudahkan penggunaan mesin amplas.
Kendala saya menggunakan mesin amplas antara lain dikarenakan harus memotong-motong lembaran amplas kertas/ kain sesuai ukuran pada mesin amplas yg saya miliki.


Ukuran dasar tatakan amplas pada mesin ini 104 x 112 mm
Ukuran refill amplas yg harus dipotong 146 x 112 mm, jadi kelebihan 42 mm untuk dijepit pada mesin amplas.
1 Lembar kertas amplas bisa mendapat 2 refill.

Bosan harus mengukur dan menggunting setiap akan membuat refill mesin amplas, karena itu saya coba merubah refill mesin amplas ini menggunakan amplas roll sehingga tidak perlu lagi mengukur bagian sisi lebar. Ditambah lagi kekuatan amplas roll jauh lebih awet dibandingkan amplas kertas/ kain yg lebih mudah koyak.


ukuran lebar amplas roll 94 mm

Sesuaikan tatakan amplas dengan menggunakan busa tipis selebar 104 x 94 mm sebagai dudukan baru amplas roll

 beri lem pada kedua permukaan

setelah keduanya kering lalu disatukan


refill amplas roll sudah bisa digunakan

terlihat dudukan baru yg dibuat

amplas roll dijepit pada mesin amplas


test menghaluskan kayu, mantab..

Jadi untuk membuat refill, tinggal memotong amplas roll dengan panjang 146 mm dan tidak perlu lagi mengukur dan memotong bagian sisi lebar seperti sebelumnya.
Untuk ukuran 1 meter amplas roll bisa mendapatkan 6 lembar refill.

Thx,  ^_^

0 comments:

Posting Komentar

Popular posts

Pengikut

Buku Tamu

Flag Counter
 

o2 fresh Copyright © 2011 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates