Tadi pagi, Sabtu, 1 Desember 2012, saat tengah hadiri pesta pernikahan keponakan, Dika, tiba-tiba area belakang perut, atas pinggang, terasa kaku, otot tegang, tak bisa/ takut bergerak karna seperti ada angin yg bergerak di area itu. Kadang terasa seperti di tusuk pisau secara perlahan. Luar biasa sakit. Dulu saya pernah mengalaminya, usai menghadiri Reuni Akbar SMA 20, September 2011, sudah cukup parah dan Mas Yon (Kakak Ipar) yg mengobati saya saat itu. Kebetulan tadi pagi, kita berangkat bareng ke pesta. Katanya badan saya, Dingin..
Sama seperti waktu dulu, yg dilakukan adalah 4 titik, yaitu: 2 titik di tangan dan 2 titik di kaki
Mengerok lipatan tangan kanan dan kiri.
Juga mengerok lipatan kaki kanan dan kiri.
Saat Mas Yon lagi mengerok lipatan kaki dengan menggunakan ibu jari tangan
Saat dikerok bagian lipatan tangan
Usai dikerok, seperti mimpi, rasa sakit itu hilang seketika..
Terimakasih Mas Yon..
Obat gosok Sun Cream, kebetulan yg selalu saya bawa dalam tas pinggang, biasanya dipakai untuk mengatasi kekakuan di leher belakang saya (Trigliserida/ lemak darah), panasnya cukup dan meresap ke dalam disamping itu juga tidak lengket dikulit. Tetapi apapun jenis obat gosoknya, yg penting bisa digunakan untuk melumasi bagian yg di kerok, bahkan kalau tidak ada, sedikit minyak goreng pun.. bisa di gunakan..
Suasana sewaktu kejadian, seusai akad nikah, masih sepi dari para tamu undangan.
Sebagai tambahan, serangan pertama yg saya alami dulu, usai mengikuti Reuni Akbar SMA 20, hampir sama seperti yg saya ceritakan diatas, hanya saja penanganannya agak lambat. Waktu itu sempat dipanggilkan tukang urut, karena yg dirasakan seperti ada angin yg bergerak didalam badan, Tetapi tak ada perubahan berarti, bahkan tak berapa lama kemudian rasa sakit/ rasa angin yg bergerak semakin tak tertahankan sakitnya. Lalu info dari kakak (Mbak Dian) by phone, menyarankan agar menggunakan hangat2an di tempelkan ke badan, jadi waktu itu menggunakan botol yg diisi air panas kemudian botol itu dibungkus dengan kain, Ternyata angin itu terasa bergerak menuju dada, bahkan saya sempat mendengarkan suara jantung saya sendiri, Mbak Dian pun segera menyarankan agar tidak lagi menggunakan air panas di botol, takut semakin membahayakan kondisi saya. Tak berapa lama kemudian Mas Yon datang, secepatnya dia langsung mengerok lipatan siku tangan dan lipatan kaki/ bagian belakang dengkul, dengan menggunakan koin, Hanya dalam hitungan menit dari saat mulai mengerok, sekitar kurang dari 5 menit, rasa sakit itu hilang begitu saja.
Terimakasih Mas Yon.
Lihat juga: Sakit Angin Duduk atau Angina Pektoris atau Sakit Jantung Iskemia
Semoga bisa membawa manfaat.
Sabtu, 01 Desember 2012
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Popular posts
-
Masih ingat modifikasi mobil Jeep Willys tahun 1952, karya Uda Ilin, beliau dulu dikenal dengan panggilan Alay, sewaktu masih menjadi mekan...
-
1. Apabila gambar di layar tidak full 2. Kita menginginkan gambar di layar terlihat penuh 3. Remote LG TV LCD ...
-
Bila sekring mobil sudah mulai sering putus, sering panas, bahkan meleleh, itu merupakan tanda, bahwa rumah sekring mobil sudah mengalami ke...
-
Mengakali delco atau distributor pada mesin mobil, khususnya mengakali arang delco atau arang distributor yang habis merupakan hal yang tid...
-
Biasanya bila akan menggelar suatu acara, kita tidak mengharapkan hujan turun saat acara berlangsung. Mitos yg cukup terkenal untuk jadi pen...
-
1.Bila masih ada celah untuk mengambil, misalnya, mengambil fisher di tembok, bisa digunakan tang lancip, seperti pada g...
-
Beberapa hari yg lalu, keponakanku, Teguh, membawa sebuah korek api Zippo milik temannya, Rifa, yg tidak bisa menyala, padahal korek tersebu...
-
Beberapa hari yg lalu saya diundang untuk ikut meliput acara pameran mobil bersama beberapa teman blogger. Dan inilah kali pertama saya me...
-
Dari dulu saya suka korek api Zippo, terutama tipe cangklong. Bentuknya yg unik plus tahan terhadap angin, malah menjadi sulit menyalakan r...
-
Masih ingat postingan Modifikasi Jeep sebelumnya?, ini adalah modifikasi jeep yg selanjutnya. Modifikasi mobil Jeep Willys tahun 1952, karya...
0 comments:
Posting Komentar