Jumat, 15 April 2016

0 Lem Super

Info ini pertama kali saya dapatkan dari mas Danar, menggunakan power glue plus abu rokok sebagai tambahan.
Mas Danar menggunakan cara ini untuk mengelem bagian pipa paralon air yg retak, hasilnya cukup meyakinkan.
Cara ini pula yg saya coba gunakan untuk menyambung hiasan jam dinding yg terlepas. Jam ini terbuat dari plat besi.

ambil abu rokok, agak banyak

letakkan abu rokok ke daerah yg akan diberi lem

letakkan bagian jam yg terlepas ke atas tumpukan abu rokok. Lalu teteskan power glue ke bagian abu rokok. Jangan terkejut bila setelah diberikan cairan power glue, terkadang akan muncul asap putih yg berbau tajam.

tutup celah kosong yg masih ada didaerah penyambungan, dengan abu rokok

teteskan lagi ke area penyambungan

bagian jam yg terlepas sudah tersambung, dengan kekuatan yg cukup baik

Mas Danar bersama putrinya

thx,  ^_^

0 comments:

Posting Komentar

Popular posts

Pengikut

Buku Tamu

Flag Counter
 

o2 fresh Copyright © 2011 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates