Sabtu, 10 Agustus 2019

0 Berhenti Merokok Lagi, Entah Sudah Keberapa Kalinya (Jurnal)

Saat pulang kampung hari Lebaran, 2 tahun lalu, saya kembali merokok lagi di rest area tol Cikampek, alasan kali ini sebagai dopping, menghilangkan kantuk atau rasa jenuh dijalan.
Dan baru pada 1 Maret 2019 ini, saya tergerak untuk menghentikannya lagi, sejauh ini usaha saya cukup berhasil menghentikan rokok, walau masih baru beberapa bulan  ^_^ ,  tepatnya sudah 6 bulan 9 hari. (Revisi, hingga hari ini, 7 September 2020, berarti sudah 1 Tahun 6 Bulan 6 Hari, saya berhasil menahan diri untuk tidak merokok lagi, Alhamdulillah)


Tidak mudah menghentikan rokok, terutama pada situasi tertentu yg membuat merokok demikian indah untuk dinikmati, jadi yg saya lakukan adalah menghindarinya, seperti :
  • Di rest area ditengah perjalanan jarak jauh, segera jauhi tempat smoking area, masuklah ke ruang berpendingin AC, sehingga terpaksa tidak bisa bersentuhan dengan rokok.
  • Ketika terjebak dalam suatu acara, berada di tempat yg menjenuhkan, usahakan tetap didalam ruangan, panggil istri untuk menemani atau mainkanlah game sambil mengunyah permen/ pastiles yg selalu saya bawa didalam tas. Jangan keluar area, terlebih untuk mencari tempat minum kopi sekedar mengusir kejenuhan yg tentunya akan memancing kita kembali merokok. 
  • Ketika bersama teman yg perokok, sementara rokok yg dihisap jenis rokok ringan/ mild, sehingga yg terlintas di pikiran selalu muncul kalimat, "Mencoba 1-2 batang tidak masalah, toh rokok ringan/ mild".  Sebaiknya sementara waktu hindari berkumpul dengan teman-teman perokok sampai kita merasa yakin bahwa bisa menahan diri untuk tidak merokok.
  • Restoran/ Cafe atau di teras rumah sendiri yg memiliki suasana nyaman untuk merokok. Mungkin lebih baik istirahat di kamar tidur atau tetap berada di dalam ruangan tertutup mengerjakan program komputer, membuat design, memainkan piano atau membereskan rumah, lakukan kegiatan apa saja yg membuat kita tidak ada kesempatan/ kesulitan untuk menyentuh rokok.
  • Saat mencari ide/ inspirasi, misalnya ketika tengah membuat/ menggubah lagu. Sebaiknya lakukan segala sesuatunya di dalam ruangan tertutup/ kamar, jangan di luar ruangan yg akan membuat kita berpikir untuk merokok.
Tidak mudah berhenti merokok, sampai saat ini yg saya lakukan hanya berusaha menghindari dan menutup celah agar tidak ada kesempatan untuk mencoba menikmatinya lagi.

Dari segi kesehatan akan lebih baik disamping itu dana yg akan kita keluarkan untuk beli rokok bisa digunakan untuk sesuatu yg lebih bermanfaat.
Pastinya istri jadi lebih sayang terhadap saya, kalau tidak sayang, saya akan kembali merokok lagi. ^_^ 


Alhamdulillah..

Popular posts

Pengikut

Buku Tamu

Flag Counter
 

o2 fresh Copyright © 2011 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates