Kamis, 31 Desember 2009

21 2 Versi Ramalan dari Budaya Timur dan Barat



Program Ramalan Primbon Dengan Menggunakan Budaya Timur Dan Barat.

Bermula dari kegemaran saya membuat program-program komputer dan juga melihat karakter seseorang melalui primbon jawa, pada tahun 1996 munculah gagasan membuat program aplikasi komputer primbon jawa.

Primbon ini dibuat dengan menggunakan bahasa DBase III plus (bahasa program jaman kuno). Untuk dapat di tampilkan agar dapat dibaca publik, saya menggunakan macro exel dan ditransfer ke words.

Merupakan hal yang tidak akan pernah bosan untuk diulas apabila dapat mengetahui watak, bakat, kecocokan karir terutama yang ada pada diri anak kita dengan menggunakan rumusan primbon jawa, atau dengan teori pythagoras, atau meramalkan suatu perjodohan dengan menggunakan primbon jawa.

Menu-menu dalam program ramalan yang saya buat, adalah:
1. Karakter hari lahir
2. Jodoh dan masa depan
3. Karakter sebuah nama
4. Alamat menstruasi
5. Tanggal baik untuk Pindah rumah
6. Mencari tanggal tertentu dilihat dari hari pasaran
7. Kalender jawa dan niat dari tamu yang datang
8. Info hari ini dan mimpi.

Tetapi yang akan di bahas di o2-fresh hanya terbatas di point 1 dan 2, yaitu: karakter hari lahir serta jodoh dan masa depan.

Selama ini, program tersebut lebih sering digunakan untuk melihat bakat putra-putri dari teman-teman saya, paling tidak mereka akan lebih memahami dan diharapkan lebih mudah dalam mengarahkan putra-putrinya. Tetapi terkadang, mereka juga ingin tahu bagaimana sifat dasar dari pasangannya.
Terakhir on-air di radio RRI pro-2 fm, di acara yang dibawakan oleh Mbak Lia, Proresensi RRI Pro-2 fm.

Berdua dengan mbak Lia, lagi siaran di RRI Pro 2 FM














Bagi yang ingin ikutan, silahkan menuliskan Nama dan Tanggal Lahir di kotak komentar yang tersedia dibawah artikel ini. Jangan lupa tuliskan pula email anda untuk nanti mengirim hasil ramalan anda. Hasil ramalan akan dikirim dalam file words.

Misalnya, Titien, 02-03-1976, maka hasilnya seperti tampak dibawah ini:


Nama:
TITIEN
Tanggal Lahir:
2 Maret 1976
Hari Lahir:
Selasa
Pasaran:
Legi
Bintang:
Pisces
Watak menurut Tanggal Lahir (primbon):
Pelupa, Banyak Teman, Banyak Anak
Watak Wanita menurut Hari dan Pasaran:
Suka Menolong, Dikasihi, Berani Ngelamak
Watak Umumnya menurut Hari dan Pasaran:
Baik, Pendiam, tapi jika Bertanya/ Belajar .. Bisa Pandai
Watak menurut Pasaran:
Kaya, Cita2 Bisa Terlaksana, Mengayomi, Suka Pemborosan (makanan)
Watak menurut Jumlah Neptu:
Panas Hati, Fitnah Karna Cemburu & Iri, Berangasan, Bertengkar, Seram
Pekerjaan menurut Hari Lahir:
Prajurit dan Menjelajah Negara
Arah Mencari Pekerjaan Tetap:
Utara/ Timur
Watak menurut Tanggal Hari (pythagoras):
Kooperatif,Kerja Tim,Peragu,Sensitif,Intuitif,Murah Hati,Kecil Hati,Depresi
Angka Tanggal Kelahiran:
Kooperatif, Bersahabat, Murah Hati
Angka Tujuan Jalan Hidup:
Kebebasan
Watak menurut Tanggal Kelahiran:
Lemah Lembut, Khayal, Tenggang Rasa, Meyakinkan, Romantis, Pecinta Sgala Seni
Watak menurut Tanggal Kelahiran 2:
Love, Peace & Harmony
Kecocokan Watak menurut Tanggal Hari:
Mei, Juni

Jumat, 18 Desember 2009

18 Membuat Alat Otomatis Untuk Pompa Air Dengan Prinsip Fisika - Gravitasi


Dengan memasang alat ini pada bak mandi, membuat kita tidak perlu lagi menghidup/ matikan mesin pompa air, demikian posisi air sudah kurang dari setengah bak, maka secara otomatis pompa air akan hidup, dan akan mati dengan sendirinya apabila air dalam bak sudah penuh.
Fungsi alat ini sama dengan radar pompa air yang biasa diletakkan di toren. Hanya saja saya membuatnya sendiri dengan mengunakan prinsip-prinsip grafitasi. Dimana kuncinya terletak pada batang paralon yang diisi dengan bola-bola besi dari bearing bekas.
Kebetulan instalasi air dirumah saya tidak baik, ada kebocoran di sambungan pipa paralon yang sudah ditanam dalam tembok, dan entah disebelah mana? Sehingga alat otomatis yang ada di mesin pompa air tidak dapat berfungsi dengan semestinya.
Awalnya hanya berupa disain tentang cara kerja alat ini, tapi setelah berusaha mewujudkan, sekitar 36 jam nonstop, maka jadilah alat ini. Jujur, ada kebanggaan tersendiri.
Alat ini cocok untuk diaplikasikan di penampungan air wudlu pada masjid atau mushola.


Apabila prinsip kerjanya dibalik, alat ini juga bisa menjadi alat peringatan ketinggian air di area rawan banjir, dengan cara menghidup/ matikan alarm .



 














01. On off alat otomatis untuk pompa air











02. Kondisi on













03. Kondisi off













04. Dengan menggaunakan kawat tembaga yang dilapisi timah solder














05. Dengan menggunakan klip kuningan yang dilapisi dengan timah solder














06. On tombol kiri, lisrik langsung ke pompa. On tombol kanan, lisrik melalui saklar otomatis














07. Saat air kurang dari setengah, alat ini menghidupkan mesin pompa hingga air di bak penuh

















08. Pelampung menggunakan botol bekas kemasan air minum

















09. Setelah bak penuh, secara otomatis mesin pompa off

















10. Posisi off















Baca juga:

Skema dan Video tentang Saklar Otomatis Dengan Prinsip Fisika Untuk Pompa Air

16 Skema Cara Kerja Saklar Hotel

Prinsip saklar seperti yang sering diaplikasikan pada hotel (saklar hotel), akan sangat menyenangkan apabila bisa diaplikasikan dirumah tinggal kita.
Misalnya: untuk menghidup-matikan lampu di atas tangga, bisa dilakukan dari lantai atas atau bisa juga dari lantai bawah.

Gambar dibuat sedemikian, agar mudah dalam menginstalasi dan memperkirakan seberapa panjang kabel isi 3 diperlukan.
Selamat mencoba.

2 Dinamo Ampere bekas yg Bermanfaat


Lampu meja dari dinamo ampere



















Pengembangan dari lampu meja

1 Bubur Ayam Pancoran




Bubur ayam tegal















Tempat yang biasa-biasa saja















Tapi peminat bubur ayam ini tak pernah surut, mantap!

2 Pen Penyambung Tulang Pahaku yg Patah


Dikarenakan kecelakaan motor, Desember 1995, dua batang pen yang ada disebelah kanan gambar, ditanamkan di kedua tulang paha kanan dan paha kiri.
Pada Agustus 1996, batang pen yang ada di paha kanan, patah (tengah gambar, pen terpanjang), dan digantikan dengan pen yang ada disebelah kiri gambar.
Tahun 2007, kesemua pen diangkat.
Terimakasih mami, mbak lea, mbak dian dan bunda yulis..

Lihat: Operasi Pengangkatan Pen

0 Jam Tangan Kuno

>> TITUS, INCABLOK, Pentastar (Jam tangan cowok)




















Walaupun gold plated, tetap saja keringat kita lebih unggul
















Jika diperhatikan, ada tulisan








>> ELECTION WATCH, GRAND PRIX, BERNE, 1914 (Jam tangan cewek)





















Jam tangan Mami (pemberian Pakde Pratik, saat masih disetingkat SD), Sangat senang melihat jam ini





















0 Puzzle Kayu

Mainan puzzle, klik gambar untuk jebih jelas.


1 Pipa Gading

Pipa gading peninggalan bokap. Beliau tidak merokok, walaupun dahulu kerja di Pabrik Rokok Lancer, RJR, Kemayoran, Jakarta.

7 Kalkulator Casio fx-5000F

Kalkulator Casio fx-5000F, Bokap, Juli 1990. Terima Kasih Abah Umi. Salah satu kalkulator tercanggih di jamannya. Benda ini sebagai penyebab saya menyukai pembuatan program-program komputer.

0 Alat Cukur Jenggot

Alat cukur kesayangan bokap. Katanya kalau di pakai, rasanya dingin. Kalo gak salah, gillete klix, generasi pertama.


12 Koleksi Korek Api, Termasuk Zippo
















>> KOREK HARDROCK CAFE JAKARTA (ZIPPO)
Korek dari teman kakak, Siregar, 1996




















>> KOREK PAKDE (ZIPPO)
Salah satu kenang-kenangan dari Pakde Supratikto, Gorda, Pondok Gede. Korek no D-IV. Terimakasih Pakde Pratik




















>> KOREK KUNING (ZIPPO SPECIAL EDITION)
Korek ini kado ul-tah dari Yulis, 1997. Percaya atau tidak, saya merasa lebih nyaman bila bagian dalam korek ini (kuning) saya tukar dengan bagian dalam korek cangklong. Korek yang bagus




















>> KOREK JARANG DIPAKAI (ZIPPO CAMBRIDGE)
Korek yang sangat jarang sekali dipakai. Kado ul-tah dari mbak Dian, 1997. Sudah pasti kondisinya sangat baik sekali




















>> KOREK CICAK (ZIPPO)
Korek yang biasa-biasa saja. Saya membelinya dari seorang teman. Lalu iseng ditempeli gambar cicak. Ternyata cukup menghibur, melihat hasilnya.

























>> KOREK CEWEK (ZIPPO SLIM)
Korek ini versi untuk perempuan, saya mendapatkannya sebagai kado ul-tah dari Mbak Dian, 1996. Kelemahannya, agak susah menyalakan api dengan korek ini.
























>> KOREK CANGKLONG (ZIPPO)
Kebetulan saya mempunyai dua buah, yang sebelah kiri dari keponakan saya, teguh, 2009. Yang disebelah kanan, korek untuk cangklong, kado ul-tah dari Mbak Dian, 1994.
























>> KOREK BINGUNG
Dinamakan korek bingung, karena banyak orang yang tidak tahu cara menggunakan korek ini.

Popular posts

Pengikut

Buku Tamu

Flag Counter
 

o2 fresh Copyright © 2011 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates